Website Resmi

Tentang Kami

Penyelenggara Pemerintahan Daerah mendukung penuh Kebijakan Penyelenggara Negara yang mempunyai peran strategis dalam menentukan Penyelenggaraan Negara untuk mencapai cita-cita perjuangan Bangsa mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur sebagaimana diamanahkan dalam Undang–Undang Dasar Tahun 1945.

Demi mewujudkan cita-cita bangsa tersebut diperlukan Penyelenggara Negara dan Pemerintahan yang mampu menjalankan fungsi dan tugasnya secara sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab, Pemerintahan yang bersih dan berdaya guna. Untuk mencapai tujuan dimaksud diperlukan  instrumen–instrumen kerja yang jelas dan terarah serta sasaran yang ingin dicapai.

Keberadaan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Barito Utara sebagai salah satu Lembaga teknis Penyelenggara Pemerintahan dan Negara yang berkedudukan di Kabupaten Barito Utara, bertanggung jawab akan fungsi-fungsi kelestarian lingkungan, mempunyai perencanaan strategik yang disusun berdasarkan program daerah serta ketentuan lainnya yang berkaitan dengan kegiatan pelestarian fungsi lingkungan hidup.